Cara isi Saldo TCASH dari aplikasi BNI Banking – Bila sebelumnya admin sudah membahas bagaimana melakukan aktifasi TCASH wallet telkomsel. kali ini admin kembali akan membahas tips mudah mengisi saldo TCASH melalui aplikasi Mobile banking BNI. Silahkan simak ulasannya berikut ini.
Seperti diketahui, bahwasanya dengan aplikasi TCASH wallet pengguna kartu Simpati, AS, Loop dan kartu Hallo bisa melakukan transaksi pembelian Pulsa, kuota internet, Beli token Listrik, bayar tagihan bulanan listrik, bayar asuransi dan lain sebagainya. Baca Juga: Apakah Saldo TCASH berkurang setelah pindah ke LinkAja ?
Keuntungan memasang dan mengaktifkan akun TCASH untuk pengguna kartu Telkomsel selain bisa mendapat harga beli yang murah juga bisa memperoleh cashback berupa bonus saldo setiap pembelian pulsa maupun produk yang sedang dipromokan oleh pihak telkomsel.
Baca: Cara membuat dan aktivasi akun TCASH Wallet Telkomsel
Melakukan isi ulang saldo atau deposit ke akun TCASH mudah sekali dilakukan, bisa melalui gerai telkomsel, melalui minimarket yang bekerjasama dengan TCash, maupun melalui transfer antar rekening seperti via ATM, via SMS Banking, interet banking dan juga melalui Mobile banking.
Cara isi saldo akun TCASH Wallet
Untuk Anda nasabah Bank BNI bisa dnegan mudah bertransaksi deposit akun TCASH melalui ATM maupun via aplikasi mobile banking.
Dan untuk tutorial kali ini admin khusus membahas bagaimana cara deposit TCASH wallet via aplikasi android BNI mobile banking yag tentunya lebih mudah dan aman tanpa keluar rumah untuk mendatangi mesin ATM, silahkan simak tipsnya di bawah ini:
Deposit TCASH Telkomsel
1. Admin asumsikan anda sudah aktivasi TCASH dan juga mempunyai aplikasi BNI banking di samartphone
2. Buka aplikasi banking BNI, kemudian login ke akun
3. Selanjutnya pad atampilan awal aplikasi rekening BNI silahkan pilih menu ‘Transfer’
4. Setelah itu pilih menu ‘Online antar Bank’
5. Pada tampilan transfer, silahkan klik pada opsi ‘input baru’
6. Di kolom Bank tujuan silahkan cari tujuan bank bernama ‘TCASH’
7. Kemudian di kolom rekening Tujuan, isi dengan nomor HP telkomsel yang sudah terdaftar di akun TCASH
8. Selanjutnya untuk kolom email dan nama bisa dikosongkan
9. Pada isian Nominal, silahkan isi berapa nilai rupiah yang akan anda depositkan
10. Pada kolom berita bisa dikosongkan juga tidak apa-apa, kemudian klik tombol ‘Lanjut’
11. Di tampilan halaman validasi, silahkan simak dan baca terlebih dahulu apakah nama, nominal, dan arah tujuan rekening sudah benar, dan masukkan passoword transaksi Banking, lalu klik tombol ‘lanjut’
12. Bila berhasil maka akan tampil Status yang bertulisakan transaksi berhasil, nantinya saldo akan langsung masuk ke akun TCASH wallet.
Dengan melakukan langkah transfer via aplikasi BNI Mobile banking untuk mengisi saldo TCASH Wallet Telkomsel, maka transaksi pembelian di TCASH bisa langsung dilakukan.
Itulah tips mudah mengisi saldo atau Deposit TCASH Wallet Telkomsel yang bisa admin bagikan di sesi tutorial kali ini, semoga bermanfaat untuk pembaca Situs Gus Info semua, terima kasih.