Cara TopUp Pulsa PLN lewat Livin Mandiri Terbaru - Gus Info

Cara TopUp Pulsa PLN lewat Livin Mandiri Terbaru

Masih banyak Nasabah Bank Mandiri yang masih bingung dimana letak menu pembelian token Listrik PLN di aplikasi Livin berlogo kuning yang baru. Maklum saja, pada apllikasi yang lama logo biru hampir tata letak menunya tidak sama, Jadi wajar saja banyak yang masih bingung cara menggunakan Mobile Banking Mandiri terbaru untuk bertransaksi.

menu transaksi beli token listrikvia mbangking livin mandiri terbaru

Bila harus memilih, sebenarnya saya masih suka dengan aplikasi Mbanking Mandiri lama yang berlogo biru. Entah karena terbiasa atau menunya yang dimengerti dan transaksi jarang bermasalah. Namun mau tidak mau pengguna Livin’ wajib beralih ke logo kuning Emas.

Terlepas dari beberapa masalah yang ada di aplikasi Livin’ Mandiri yang baru, Kali ini admin akan membahas bagaimana cara membeli pulsa listrik lewat aplikasi Mbanking Mandiri terbaru. Dimana letak menu pembelian Token PLN prabayar tidak lagi sama dengan yang ada di aplikasi Livin lama.

Bagi kamu yang belum menginstall aplikasi Mobile Banking Mandiri terbaru, silahkan pasang dulu di Smartphone melalui Play Store. Simak juga : Cara Aktivasi dan setting Aplikasi LIVIN’ by Mandiri Logo Kuning.

Baca juga:  Cara Terbaru Top Up Saldo Allo Bank lewat DANA serta Biayanya

Cara TopUp Token Listrik di Livin Mandiri Terbaru

Bagi yang tidak tahu dimana letak menu pembelian Pulsa Listrik PLN lewat aplikasi Livin’ Mandiri logo kuning, silahkan simak langkah-langkahnya di bawah ini:

  1. Jalankan Livin Logo kuning dan Login ke Akun
  2. Di halaman beranda, Masuk ke menu Top-Up
  3. Lalu Pilih menu PLN Prabayar
  4. Di Penyedia Jasa Pilih “PLN Prabayar
  5. Masukkan ID Pelanggan atau Nomor Meter Listrik
  6. Pilih nominal pembelian token dan tekan Lanjutkan
  7. Akan muncul Halaman konfirmasi, Tekan Lanjut Top-up bila telah sesuai
  8. Masukkan PIN Transaksi Livin Mandiri
  9. Bila berhasil, Akan tampil tulisan Top-up Berhasil disertai nomor pulsa dan total transaksinya.
menu pembelian pulsa listrik di MBanking mandiri logo kuning

Kamu juga bisa membagikan resi pembelian token listrik di Livin Mandiri ke platform sosial media lain seperti WhatsApp, Messenger dan lainnya dengan menekan tombol ‘Bagikan Resi’.

Dimana letak Menu Status transaksi di Livin Mandiri yang baru ?

Bila terlanjur menutup Aplikasi Mbanking dan lupa mencatat nomor Token PLN yang telah dibeli atau lupa belum memasukkan ke meteran listrik, Maka bisa melihatnya melalui menu Status transaksi.

Baca juga:  Mencari Nomor Token Listrik Hilang - BNI mobile Banking

Adapun cara melihat nota transaksi pembelian pulsa listrik, Transferan Uang atau pembayaran adalah sebagai berikut:

  1. Buka aplikasi Mobile Banking Livin terbaru
  2. Buka menu Pesan yang letaknya di bagian bawah
  3. Pilih opsi Tab Status transaksi
  4. Disana akan terllihat status transaksi yang telah dilakukan
  5. Pilih transaksi yang diinginkan untuk membuka detail Nota transaksi

Jadi ketika menginginkan membuka kembali transaksi apa saja yang sudah dilakukan di Livin’ Mandiri logo kuning, Letaknya di Menu pesan. Berbeda dengan yang ada di Mobile Banking Mandiri versi lama logo biru.

Berapa Nominal minimal dan maksimal pembelian Pulsa listrik di Mbanking Livin Mandiri ?

Nominal pembelian Token listrik melalui Mbanking Mandiri yaitu 20Ribu Rupiah dan maksimal 10 Juta. Adapun nominal lainnya yang bisa dipilih yaitu 50ribu, 100ribu, 200ribu, 500ribu, 1Juta dan 5 Juta.

Cara Bayar Listrik PLN Bulanan di Livin Mandiri

Adapun bagi pengguna listrik PLN Postpaid atau berlangganan bulanan, maka cara membayar Tagihan Listrik melalui Aplikasi Mbanking Mandiri terbaru sebagai berikut:

  1. Buka dan login ke Mbanking Livin baru
  2. Masuk ke menu Bayar dan Pilih PLN
  3. Pilih menu PLN Postpaid
  4. Masukkan Nomor pelanggan
  5. Baca detail tagihan dan lanjutkan pembayaran
  6. Masukkan PIN Transaksi
  7. Resi transaksi pembeyaran tagihan PLN akan tercetak di layar
  8. Kamu bisa menyimpan nota pembayaran di smartphone atau membagikannya via Media sosial.
Baca juga:  Cara Bayar BPJS Melalui ATM BRI dan Mobile Banking

Bila mengalami kegagalan saat bertransaksi pembelian Token listrik atau pembayaran tagihan bulanan, maka pastikan dulu saldo di rekening masih mencukupi dan masukkan ID pelanggan dengan benar.

Cek juga koneksi internet di ponsel, karena seringkali masalah gagal transaksi di Mbanking Mandiri atau Bank lain disebabkan jaringan internet yang tidak stabil atau lemot.

Semoga tutorial cara Top-Up Token Listrik melalui Aplikasi Livin’ Mandiri terbaru diatas bisa membantu pembaca semua yang masih bingung dimana letak menu pembelian dan bagaimana cara transaksinya, Semoga bermanfaat.

Artikel Terkait