Kelebihan Hongmeng / ARK Sistem Buatan Huawei pengganti Android - Gus Info

Kelebihan Hongmeng / ARK Sistem Buatan Huawei pengganti Android

Di tengah ketegangan Ekonomi antara AS dan China menjadikan Huawei harus sesegera mungkin mengeluarkan sistem buatan sendiri sebagai ganti OS android pada beberapa perangkat mereka. Hal ini berkaitan dengan pelarangan penjualan dan pembelian produk huawei, baik itu perangkat lunak maupun hardware ke perusahaan di bawah naungan Amerika Serikat.

Hongmeng sistem buatan Huawei
Ilustrasi: Android VS Hongmeng Huawei

Seperti diketahui bahwa pembatasan dan pelarangan dagang kepada pihak Huawei ke AS berbuntut pada sistem operasi smartphone produknya yang selama ini menggunakan Android sebagai OS tunggal.

Dan untuk mengatasi kebuntuan masalah sistem apa yang nanti ditanamkan pada beberapa perangkat Huawei seperti smartphone, laptop maupun tablet ternyata sudah ada ‘Rencana B’ yakni dengan diperkenalkannya OS Hongmeng.

Apa itu Hongmeng atau ARK OS Huawei ?

Meskipun pihak Huawei sudah ‘nyaman’ dengan sistem operasi Android milik Google, namun dikarenakan Microsoft dan google merupakan perusahaan di bawah pemerintahan Amerika, mau tidak mau harus memutuskan kerjasama dengan pihak Huawei.

Sistem operasi pengganti android untuk produk Huawei bernama Hongmeng. Pengembangan pertama kali pada tahun 2012 dengan platform Linux didalamnya.

Baca juga:  Beda Huawei P20 dan P20 Pro Harga dan Spesifikasinya

Nama Hongmeng sendiri menurut situs Huawei Central, penamaannya diinspirasi oleh mitologi tiongkok.

Hongmeng merupakan nama sistem operasi buatan huawei yang nantinya digunakan untuk wilayah China, dan untuk versi Global namanya adalah ARK OS.

Ark OS Huawei sudah dipatenkan di kantor paten dan merek dagang Jerman atau DPMA yang diterbitkan tanggal 14 Mei 2019.

Begitu juga untuk versi China, OS Hongmeng Huawei sudah terdaftar di kantor merek dagang Tiongkok yang masa berlakunya 14 Mei 2019 hingga 13 Mei 2029.

Versi Global OS ARK juga terdaftar di merek dagang Eropa EUIPO untuk pengajuan sistem operasi pada 24 Mei 2019.

Keunggulan Hongmeng Huawei

Telah beredar berita bahwa sistem terbaru buatan Huawei pengganti android pada perangkat smartphone dan produk kompatible mereka lainnya, memiliki kelebihan 60 persen lebih cepat dibanding menggunakan sistem android.

Namun hal tersebut dibantah oleh pihak Huawei sendiri, dimana dikutip dari Huawei central, bahwasanya para pejabat eksekutif Huawei tidak pernah mengeluarkan pernyataan tersebut dan menganggap berita tersebut palsu (Hoax).

Baca juga:  Trik Setting Menu Kamera di Huawei Nova 3i

Berita terbaru beredar bahwa Hpabrikan huawei telah mengirimkan 1 juta unit smartphone dengan perangkat lunak onboard didalamnya untuk melakukan pengujian sistem Hongmeng dalam menjalankan kompatibilitas semua aplikasi android.

Dan klaim bahwa keamanan OS Hongmeng lebih kuat dibanding android dibantah oleh Google, dimana pihak google menyatakan kalau modifikasi sistem huawei akan mudah diretas serta tidak sekuat milik Android selama ini.

Smartphone apa yang memakai Hongmeng / Ark OS ?

Di beberapa situs telah beredar Rumor bahwasanya tipe smartphone Huawei Seri Mate 30 akan menggunakan OS HONGMENG untuk pertama kalinya.

Dan peluncuran perdana operasi sistem pengganti android pada smartphone Huawei akan dimulai pada kuartal keempat 2019, dan untuk ARK OS versi global sekitar kuartal pertama / kedua di tahun 2020.

Nah, untuk mengetahui lebih lanjut apakah Ark OS bisa mengungguli kepopuleran Android di masa mendatang, kita tunggu saja berita selanjutnya.

Artikel Terkait