Cara Merekam video Call di WhatsApp HP Android - Gus Info

Cara Merekam video Call di WhatsApp HP Android

Cara merekam video call di Aplikasi whatsApp – Salah satu keunggulan Whatsapp adalah mudah dan ringan aplikasi ini dijalankan. Bahkan untuk melakukan panggilan online, baik itu hanya suara maupun video Call sangat ringan sekali. Namun sayangnya WA tidak menyediakan fitur khusus untuk merekam adegan video call di menu aplikasinya.

merekam panggilan video whatsAPP DI ANDROID

Mungkin saja pihak pengembang WhatsApp, yakni Google tidak menyertakan fitur perekaman panggilan video dikarenakan untuk membuat aplikasi ini ringan dijalankan dan juga demi privasi seseorang ketika melakukan panggilan online.

Baca juga tips WA berikut:

Bagi sebagan pengguna WA di seluruh Dunia mungkin ingin sesekali melakukan rekaman terhadap percakapan video yang sedang dilakukan. Tentunya dengan berbagai macam tujuan, entah untuk dokumentasi percakapan penting, ataupun untuk sekedar nantinya dibagikan ke media sosial.

Aplikasi perekam video Call WhatsApp

Lalu bagaimana caranya agar kita dapat melakukan perekaman ketika kita sedang melakukan penggilan video di aplikasi WhatsApp?, caranya adalah menggunakan Aplikasi pihak ketiga yang berfungsi sebagai perekam gerakan di layar.

Baca juga:  Cara Ketik pesan Whatsapp dengan perintah suara

Salah satu aplikasi yang admin rekomendasikan untuk digunakan merekam segala sesuatu di layar dan nantinya bisa disimpan sebagai file video adalah Aplikasi AZ Screen Recorder.

Aplikasi AZ screen recorder sendiri bukan hanya berfungsi untuk merekam video call WhatsApp, namun lebih dari itu bisa digunakan di semua aktifitas di ponsel Android, seperti merekam aktifitas ketika main game, merekam video tutorial cara penggunaan menu di ponsel untuk di share ke youtube atau teman dan lain sebagainya.

Keunggulan menggunakan AZ Screen recorder untuk merekam panggilan video WhatsApp yaitu tanpa melakukan adanya root di ponsel android kita.

Banyak sekali aplikasi di google play store untuk rekam gerakan di layar android namun harus menggunakan akses root yang tidak semua pengguna android bisa melakukannya. Nah, disinilah untungnya menggunakan aplikasi AZ Screen recorder, tanpa root di HP android.

Cara Rekam Video Call WhatsApp dengan Aplikasi

Berikut ini admin berikan tips bagaimana melakukan perekaman aktifitas panggilan video pada aplikasi android dengan menggunakan aplikasi AZ Screen Recorder, mari simak tipsnya:

Baca juga:  Mengapa Status WA teman tidak Muncul di HP kita ?

1. Unduh terlebih dahulu aplikasi perekam gerakan layar android di google play store yang bernama AZ Screen Recorder.

aplikasi AZ screen recorder perekam layar
Tampilan Menu AZ Screen Recorder

2. Setelah aplikasi terunduh dan terinstall di HP android, silahkan jalankan terlebih dahulu, WhatsApp jangan dijalankan dahulu.

3. Nantinya menu untuk AZ Recorder akan melayang di sisi layar yang ada beberapa fungsi tombol didalamnya, seperti menu setting, screen shot, merekam gerakan layar dan sebagainya.

4. Nah, setelah aplikasi AZ Recorder sudah berjalan, silahkan buka aplikasi WhatsApp dan coba lakukan video call ke teman anda

5. Setelah panggilan video WA terhubung dan anda ingin merekamnya, silahkan tekan saja tombol record yang ada di layar.

6. Ketika ingin mengakhiri perekaman, silahkan stop dan anda bisa melihat hasil video percakapan whatsApp yang sudah jadi di galeri ponsel android.

Begitulah tips mudah tanpa root untuk melakukan perekaman panggilan video di aplikasi WhatsApp, semoga bermanfaat untuk para pembaca gusinfo.com semuanya, terima kasih.

Artikel Terkait