Pada pengaturan bawaan aplikasi Facebook, Video yang tampil di beranda FB akan otomatis memutar (Play) secara otomatis saat pengguna melakukan scroll layar dan melewati sebuah postingan atau iklan yang berisi konten video, Baik itu saat menggunakan jaringan internet via WiFi ataupun kartu selular.

Meskipun hal tersebut sangat membantu bagi yang tidak perlu direpotkan dengan menekan tombol play untuk memutar video di FB, Namun bagi sebagian pengguna lainnya sangat mengganggu dan bisa boros kuota internet. Namun jangan khawatir, di pengaturan Facebook ada menu khusus untuk menonaktifkan video di beranda FB agar tidak jalan otomatis.
Jadi selain menghemat kuota internet, Mengatur video di facebook tdak memutar sendiri saat menelusuri postingan di beranda bisa membuat nyaman saat berselancar. Nantinya saat ada postingan video di beranda FB yang ingin diputar, maka kita tinggal menekan tombol play-nya saja.
Nantinya ada 3 pilihan untuk pengaturan pemutaran video, yaitu Dimulai otomatis saat berada di jaringan Wi-Fi dan Selular, Hanya di jaringan Wi-Fi saja atau tidak diputar sama sekali. Tidak itu saja, Video di FB bisa disetting agar tidak bersuara (Mute) saat mulai diputar. Untuk pengaturannya ada di bagian menu Media.
Cara menonaktifkan Video FB memutar Otomatis
- Buka Aplikasi Facebook di Smartphone
- Masuk ke bagian menu di pojok kanan (Tanda garis tiga horisontal)
- Pilih menu Pengaturan & Privasi, Atau klik tanda ikon Roda gigi
- Di bagian Preferensi, Masuk ke Opsi Media
- Beri centang pada bagian “Jangan Pernah Putar Video Otomatis”
- Tutup kembali menu pengaturan

Masih pada menu Pengaturan Media, kita juga bisa membuat video di FB agar tidak bersuara saat pertama kali diputar, Cukup nonaktifkan bagian “Video dimulai dengan suara”.
Simak juga tutorial cara menyimpan video facebook tanpa aplikasi downloader.
Tips lainnya, Di preferensi media kita juga bisa menghemat penggunaan kuota data Internet saat menonton video di facebook dengan mengaktifkan opsi “Gunakan lebih sedikit data hingga 40 persen dengan meurunkan kualitas video”.
Jadi saat memutuskan untuk menghemat penggunaan data internet ketika memutar video, efeknya resolusinya akan diturunkan. Namun jangan khawatir, meskipun resolusi video yang diputar di FB diturunkan tetap terlihat bagus karena tampil di layar selular. Lain lagi kalau dilihat di Komputer / Laptop akan jelas terlihat perbedaan kualitas resolusinya.
Itulah cara mudah mengatur supaya video di Facebook tidak memutar otomatis supaya menghemat kuota data Internet dan juga membuat lebih nyaman menelusuri postingan teman, Semoga bermanfaat.